Ambon, Sirimaupos.com – Dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN), Universitas Pattimura (Unpatti) dipercayakan menjadi salah satu pusat penyelenggara kegiatan ASTA KAMPUS dan SEKOLAH.
Ini merupakan upaya Kementrian Lingkungan Hidup RI untuk melakukan Kampanye Gaya Hidup Sadar Sampah dimana kegiatan ini berlangsung di Aula Lt 2 Gedung Rektorat Unpatti, Sabtu (15/3/2025).
ASTA Kampus dan Sekolah berlangung serentak dengan Perguruan Tinggi lainnya yakni Universitas Lambung Mangkurat (Sebagai Tuan Rumah), Universitas Cenderawasih (Papua), Universitas Nusa Cendana (NTT), Universitas Hasanudin (Sulawesi Selatan), Universitas Udayana (Bali), Universitas Brawijaya (Jawa Timur) dan Universitas Syiah Kuala (Aceh).